JAKARTA - Kericuhan terjadi di tengah perayaan HUT Persija Jakarta ke-96 yang digelar di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, pada Selasa (28/11/2024). Seorang pemuda menjadi sasaran amukan para suporter Persija, Jakmania, tanpa diketahui penyebab pasti.
Kerumunan puluhan ribu Jakmania yang memenuhi area perayaan sempat membuat pihak kepolisian kesulitan mengendalikan situasi. Polisi bahkan harus mengevakuasi pemuda tersebut untuk menghindari aksi main hakim sendiri dari massa yang marah.
Diduga, insiden ini dipicu oleh kesalahpahaman. Untuk mencegah keributan meluas, polisi mengimbau para suporter untuk membubarkan diri dan kembali ke rumah masing-masing.
Sebelum kericuhan, suasana perayaan berlangsung meriah. Ribuan Jakmania memadati Bundaran HI sambil menyalakan flare dan kembang api, seperti tradisi tahunan setiap 28 November untuk memperingati ulang tahun Persija. (Rani Sanjaya/Hadits Abdillah)
(Rani Hardjanti)