Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Pencuri Besi Bendungan PDAM di Padang Ditangkap

Budi Sunandar , Jurnalis-Kamis, 26 September 2024 |11:36 WIB
Pencuri Besi Bendungan PDAM di Padang Ditangkap
Polisi melepas tembakan saat memburu komplotan pencuri spesialis besi bendungan PDAM di Padang/Foto: Seputar iNews
A
A
A

PADANG - Polisi melepas beberapa kali tembakan saat memburu komplotan pencuri spesialis besi bendungan PDAM di Padang, Sumatera Barat. Satu dari tiga anggota gerombolan pencoleng akhirnya diringkus.

Tim Klewang Satuan Reskrim Polresta Padang, Sumatera Barat, melepas beberapa kali tembakan saat memburu gerombolan pencuri  di Koto Tangah, Kota Padang, Sumatera Barat.  Tiga anggota komplotan maling spesialis besi bendungan PDAM kabur dan menyeberangi sungai.

Lolos dari kejaran polisi di sungai, pelaku akhirnya tak berkutik saat lari menuju perkampungan. Satu dari tiga pencuri atas nama Jeri diciduk.

Pelaku mengaku sudah belasan kali mencuri besi bendungan  dan menjual ke tempat pengepul barang bekas.  Tersangka dijerat pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan  dengan ancaman hukuman tujuh tahun penjara. (Dwinarto)

(Fetra Hariandja)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita TV Scope lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement