Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Bus Terguling, 23 Orang Luka Parah

Asfi Manar , Jurnalis-Senin, 18 November 2024 |14:43 WIB
Bus Terguling, 23 Orang Luka Parah
Bus Sumber Slamet jurusan Surabaya-Yogyakarta terguling dan mengakibatkan 23 penumpang luka parah/Foto: GTV
A
A
A

MAGETAN - Sebuah bus Sumber Slamet jurusan Surabaya-Yogyakarta terguling di jalan raya Ngawe-Maospati, Magetan, Jawa Timur, mengakibatkan 23 penumpang luka parah. Kecelakaan ini diduga terjadi akibat bus hilang kendali saat sopir berusaha menghindari pemotor yang mendadak terjatuh di tengah jalan.

Kecelakaan terjadi dini hari di Desa Gulun, Maospati, ketika bus yang melaju dari arah Magetan menuju Ngawi tiba-tiba terguling setelah sopir membanting stir untuk menghindari tabrakan dengan sepeda motor yang terjatuh. Akibatnya, penumpang yang berada di dalam bus terhempas dan sebagian di antaranya terjepit atau tertindih penumpang lain.

Evakuasi hanya bisa dilakukan melalui kaca depan bus, karena pintu darurat tidak dapat digunakan akibat posisi kendaraan yang terbalik. Beruntung, meski 23 penumpang mengalami luka-luka, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.

Polisi telah memeriksa pemotor dan sejumlah saksi untuk mengungkap penyebab kecelakaan ini lebih lanjut. Kasus ini masih dalam penyelidikan oleh Polres Magetan. (Dwinarto)

(Fetra Hariandja)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita TV Scope lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement