Warga Muara Gembong Dikepung Banjir Rob

Tim iNews Media Group , Jurnalis
Senin 18 November 2024 21:15 WIB
Warga muara gembong dikepung banjir rob. (foto: ist)
Share :

BEKASI - Ratusan pemukiman warga di Desa Pantai Bahagia, Muara Gembong, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, tergenang banjir rob selama empat hari terakhir. Lebih dari 1.800 kepala keluarga terdampak akibat banjir yang belum kunjung surut. Warga terpaksa menghentikan aktivitas mereka, namun hingga kini belum ada bantuan yang datang.

 BACA JUGA:

Di tempat lain, Bendung Katulampa di Bogor, Jawa Barat, memasuki status siaga tiga akibat lonjakan debit air menyusul hujan deras yang mengguyur kawasan Puncak. Sebelumnya, ketinggian air berada di angka normal 40 cm, namun secara bertahap meningkat hingga mencapai 100 cm.

Petugas Bendung Katulampa telah mengimbau warga yang tinggal di bantaran Kali Ciliwung untuk waspada. Meski ketinggian air mulai berangsur turun, petugas tetap memantau kondisi cuaca di Puncak untuk mengantisipasi dampak di wilayah hilir. (Dwinarto)

(Rani Hardjanti)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Tvscope lainnya