BANDUNG – Kota Bandung dikenal sebagai pusat kreativitas, salah satunya dalam pembuatan mini figure yang kini mendunia. Karya miniatur dan diorama buatan seorang pemuda asal Bandung ini begitu lucu dan realistis, menarik perhatian pembeli dari berbagai negara.
Berawal dari hobi fotografi, Max, pemilik usaha pembuatan mini figure ini, kini telah memiliki workshop dengan puluhan karyawan. Setiap bulannya, workshop ini mampu memproduksi hingga 1.200 figur miniatur berbagai skala. Max mempekerjakan 23 orang, terdiri dari 12 desainer dan 11 pelukis figure, untuk mengerjakan setiap pesanan dengan detail yang sangat tinggi.
Keistimewaan dari miniatur figure karya Max adalah bahan berkualitas yang digunakan, serta kemampuan untuk memenuhi pesanan custom sesuai keinginan pelanggan. Berkat kualitas dan detailnya, karya Max kini telah dijual hingga ke mancanegara, termasuk Singapura, Jerman, Austria, Turki, dan Amerika.
Mini figure ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp120 ribu hingga Rp1,5 juta, tergantung pada ukuran dan skala yang dipesan. Produk mini figure custom ini bisa menjadi pilihan hadiah istimewa bagi Anda yang ingin memberikan sesuatu yang unik. (Sondi Agung/Hadits Abdillah)
(Rani Hardjanti)