NTT - Ribuan warga menyambut kedatangan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka di posko pengungsian erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki di Desa Kobasoma, Titehana, NTT, Kamis.
Mereka berdesakan, berusaha mendekati dan berjabat tangan dengan Gibran, bahkan hingga menerobos barisan Paspampres dan aparat TNI yang berjaga.
Mengenakan kemeja biru, Gibran melihat secara langsung situasi yang dialami para pengungsi terdampak erupsi Gunung Lewotobi di Flores Timur. Wapres Gibran juga membagikan sejumlah mainan dan alat tulis kepada anak-anak terdampak erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki yang telah menunggu di tenda darurat.
Dalam kunjungan ini, Gibran memastikan perhatian khusus terhadap kesehatan ibu hamil, ibu menyusui, lansia, difabel, dan anak-anak selama masa darurat. (Hadits Abdillah)
(Rani Hardjanti)