Pabrik Sepeda Listrik Terbakar, Bangunan Seluas 1 Hektar Ludes

Tim iNews Media Group , Jurnalis
Sabtu 23 November 2024 14:47 WIB
Sebuah kebakaran hebat melanda pabrik sepeda listrik PT Roda Pasifik Mandiri yang terletak di kawasan industri Terboyo/Foto: MNCTV
Share :

SEMARANG – Sebuah kebakaran hebat melanda pabrik sepeda listrik PT Roda Pasifik Mandiri yang terletak di kawasan industri Terboyo, Semarang, sejak Kamis sore. Api yang pertama kali muncul dari bagian belakang pabrik dengan cepat membesar dan menghanguskan hampir seluruh bangunan seluas 1 hektar.

Kondisi angin yang cukup kencang dan banyaknya bahan yang mudah terbakar membuat upaya pemadaman menjadi sangat sulit. Petugas pemadam kebakaran yang dibantu 15 unit armada terus berjuang untuk mengendalikan api, yang masih membara hingga Kamis tengah malam.

Pihak berwenang sedang melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab kebakaran. Hingga kini, belum ada laporan korban jiwa dalam kejadian ini.

Sementara itu, di Bandung, dua orang terluka akibat ledakan tabung gas yang terjadi di sebuah lokasi terpisah. (Hadits Abdillah)

(Fetra Hariandja)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Tvscope lainnya