4 Korban Kebakaran Glodok Plaza Dibawa ke RS Polri untuk Identifikasi

Tim iNews Media Group , Jurnalis
Jum'at 17 Januari 2025 11:15 WIB
Empat korban tewas akibat kebakaran hebat yang melanda Glodok Plaza, Jakarta Barat, telah dievakuasi dan dibawa ke Rumah Sakit /Foto: GTV
Share :

JAKARTA - Empat korban tewas akibat kebakaran hebat yang melanda Glodok Plaza, Jakarta Barat, telah dievakuasi dan dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur. Para korban akan menjalani proses identifikasi oleh tim forensik RS Polri.

Keempat jenazah tersebut diangkut menggunakan mobil jenazah milik Dinas Pemakaman dan Kehutanan DKI Jakarta. Setibanya di RS Polri, jenazah yang telah dimasukkan ke dalam kantong mayat langsung dibawa ke ruang jenazah untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Dokter forensik akan melakukan proses identifikasi karena kondisi jenazah yang sulit dikenali akibat luka bakar parah. Proses ini dilakukan dengan memanfaatkan data medis dan rekam jejak lainnya yang dapat membantu mengenali identitas para korban.

Sebelumnya, kebakaran di Glodok Plaza dilaporkan terjadi pada dini hari. Api dengan cepat menjalar ke sejumlah bagian gedung, menyebabkan kepanikan di lokasi. Petugas pemadam kebakaran berhasil memadamkan api setelah beberapa jam bekerja keras.

Pihak berwenang saat ini masih menyelidiki penyebab kebakaran. Dugaan sementara menyebutkan bahwa korsleting listrik menjadi pemicu awal, namun hal ini masih perlu dipastikan melalui penyelidikan lebih lanjut.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Tvscope lainnya