KH Alamuddin Dimyati Rois Meninggal Dunia akibat Kecelakaan di Tol Pemalang

Suryono Sukarno, Jurnalis
Rabu 07 Mei 2025 14:28 WIB
Anggota DPR RI Fraksi PKB, KH Alamuddin Dimyati Rois meninggal dunia/Foto: GTV
Share :

PEKALONGAN – Anggota DPR RI Fraksi PKB, KH Alamuddin Dimyati Rois atau akrab disapa Gus Alam, meninggal dunia pada Selasa sekitar pukul 05.45 WIB setelah menjalani perawatan intensif di RS Budi Rahayu, Kota Pekalongan. Gus Alam sebelumnya mengalami luka parah dalam kecelakaan tragis di ruas Tol Pemalang-Batang, Jumat pekan lalu.

Direktur RS Budi Rahayu, FX Indra Setiadi, menjelaskan bahwa almarhum tiba di rumah sakit pada 2 Mei dalam kondisi koma. Tim medis telah melakukan operasi dan perawatan intensif di ruang ICU selama lima hari, namun nyawa beliau tak tertolong.

Jenazah Gus Alam langsung dibawa pihak keluarga untuk dimakamkan di kompleks pemakaman Pondok Pesantren Al-Fadllu Wal Fadhilah, Kaliwungu, Kendal, pada Selasa sore.

Sementara itu, sopir kendaraan, Arya Maulana, masih menjalani perawatan intensif di RS Kariadi Semarang. Diketahui, kecelakaan yang merenggut nyawa Gus Alam terjadi di KM 315+900 jalur A Tol Pemalang-Batang, tepatnya di Karangasem, Petarukan, Pemalang. 

Mobil dengan pelat H-1980-CM yang ditumpangi almarhum menabrak truk fuso dari belakang. Dua staf DPR RI yang turut dalam rombongan meninggal dunia di tempat, sementara dua lainnya mengalami luka berat.

Sebelum kecelakaan, Gus Alam dan rombongan dalam perjalanan pulang usai menghadiri acara istighosah Musabbi’at malam Jumat Wage di Pondok Pesantren Al-Fadllu 4, Tegalglagah, Brebes. (Dwinarto)

(Fetra Hariandja)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Tvscope lainnya