Ruko Terbakar, 6 Orang Tewas

Tim iNews Media Group , Jurnalis
Selasa 27 Mei 2025 18:58 WIB
Kebakaran ruko di Aceh Tamiang menewaskan enam orang. (Foto: RCTI).
Share :

ACEH –  Enam orang tewas akibat kebakaran lima unit rumah toko (ruko) di Desa Tualang Baro, Kecamatan Manyak Payed, Aceh Tamiang, Minggu (25/5/2025). Para korban, dua di antaranya anak-anak, terjebak kobaran api yang membesar begitu cepat. 

Api diduga akibat korsleting listrik di toko kelontong. Api baru padam dua jam kemudian setelah lima mobil damkar dikerahkan ke lokasi. Pantauan Seputara iNews, api berkobar hebat. Api yang muncul pada pagi buta itu dengan cepat menyambar ruko lainnya.

(Zen Teguh)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Tvscope lainnya