GIANYAR - Timnas Indonesia kembali menjalani pemusatan latihan (TC) di Bali United Training Center, Kawasan Pantai Purnama, Kabupaten Gianyar, Bali. Latihan kali ini fokus pada uji ketahanan fisik pemain, sebagai persiapan menjelang turnamen bergengsi se-Asia Tenggara, Piala AFF 2024.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong (STY), menekankan pentingnya ketahanan fisik para pemain mengingat ajang Piala AFF yang akan segera dimulai. Sejak dimulai pada 28 November hingga 4 Desember 2024, pemusatan latihan ini diikuti oleh 23 pemain yang telah bergabung hingga akhir pekan lalu. Para pemain akan menjalani berbagai latihan intensif yang dirancang untuk memperbaiki kondisi fisik mereka sebelum bertanding di level internasional.
Setelah menyelesaikan pemusatan latihan di Bali, Skuad Garuda akan bertolak ke Jakarta pada 9 Desember 2024, untuk selanjutnya menuju Myanmar guna menghadapi pertandingan pertama mereka di Piala AFF 2024.
Dengan persiapan matang ini, Timnas Indonesia diharapkan dapat tampil optimal dan memberikan perlawanan sengit dalam ajang Piala AFF yang akan digelar pada akhir tahun ini. (Dwinarto)
(Fetra Hariandja)