Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Viral di Media Sosial, Rombongan Pengendara Moge Mengamuk Usai Kecelakaan

Tim iNews Media Group , Jurnalis-Rabu, 07 Mei 2025 |15:16 WIB
Viral di Media Sosial, Rombongan Pengendara Moge Mengamuk Usai Kecelakaan
Kecelakaan melibatkan rombongan pengendara moge dan sebuah mobil pikap viral di media sosial/Foto: MNCTV
A
A
A

BANJARNEGARA – Sebuah insiden kecelakaan yang melibatkan rombongan pengendara motor gede (moge) dan sebuah mobil pikap viral di media sosial. Video amatir yang merekam momen tersebut menunjukkan salah satu pengendara moge yang mengamuk kepada sopir mobil pikap setelah kecelakaan terjadi di depan Pasar Ikan Purwonegoro, Banjarnegara.

Kecelakaan terjadi ketika salah satu pengendara moge sempat menyerempet mobil pikap yang datang dari arah berlawanan. Setelah mobil berhenti, sepeda motor kedua menabrak mobil tersebut, menyebabkan dua pengendara moge terluka.

Beberapa warga dan pengendara moge lain tampak berusaha menenangkan situasi yang tegang. Kasus ini kini tengah diselidiki oleh pihak Polres Banjarnegara. (Dwinarto)


 

(Fetra Hariandja)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita TV Scope lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement