Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kebakaran Lapak Bekas di Salemba, Satu Orang Tewas Terjebak Api

Rani Sanjaya , Jurnalis-Selasa, 03 Desember 2024 |12:04 WIB
Kebakaran Lapak Bekas di Salemba, Satu Orang Tewas Terjebak Api
Kebakaran hebat melanda lapak bekas gusuran kios percetakan di Jalan Salemba Raya, Senen, Jakarta Pusat/Foto: MNCTV
A
A
A

JAKARTA  - Kebakaran hebat melanda lapak bekas gusuran kios percetakan di Jalan Salemba Raya, Senen, Jakarta Pusat, pada Senin (2/12). Peristiwa ini mengakibatkan satu orang tewas terjebak di dalam kobaran api.

Kebakaran diduga bermula dari hubungan arus pendek listrik di sisi kiri lapak. Api dengan cepat membesar karena banyaknya material mudah terbakar di lokasi. Dalam waktu singkat, si jago merah menyambar ke seluruh area lapak, membuat proses pemadaman menjadi lebih sulit.

Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Senen dikerahkan untuk menjinakkan api dan mencegah kebakaran meluas ke bangunan sekitar. Setelah berjuang selama 30 menit, api berhasil dipadamkan. Proses pendinginan terus dilakukan guna memastikan tidak ada titik api yang tersisa.

Korban tewas ditemukan dalam kondisi mengenaskan setelah petugas berhasil memadamkan api. Hingga berita ini diturunkan, identitas korban masih dalam proses identifikasi oleh pihak berwenang.  (Dwinarto)

(Fetra Hariandja)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita TV Scope lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement